Refleksi Diri

Haii..rasanya hari ini aku ingin sekali menulis.

Entah kenapa hati ini tiba-tiba merasa sedih sekali. Aku engga tau kenapa? dan badanpun rasanya ingin istirahat terus. Mungkin itu tandanya aku harus lebih peduli lagi sama kesehatan aku wkwk. Berbicara tentang kesehatan, aku sering lupa untuk menjaga kesehatan diri aku wkwk mulai dari sering begadang, makan ga terlalu sering, terus-terus melakukan kegiatan tanpa jeda, sulit mengelola stress dll. Padahal tanpa kesehatan, aku engga bisa melakukan kegiatan lainnya dengan baik :') Yaa, reminder buat diri sendiri jugaa. Semuanya harus dibawa enjoy ajaa dan jangan lupa untuk sayang sama diri sendiri. Jangan terlalu di paksakan dan dibawa pusing hehe (walau aslinya susah banget nihh), dan jangan lupa terus mendekatkan diri kepada Allah. Karena tujuan kita hidup di dunia yaa karena untuk beribadah kepada Allah. Allah yang punya semuanyaa, libatkan Allah dalam segala hal (apapun itu). InsyaAllah semua lelah, sedih dan perasaan negatif lainnya bakal Allah ganti dengan kebaikan.

Untuk yang sedang berjuang, aku tau ini engga mudah. Pasti ada fase dimana kita semua merasakan titik terendah kita, Yang mau aku highlight disini adalah:

1. Jaga kesehatan kita. Jangan lupa makan. Jangan sampe sakitt ayoo. Karena sakit dan dirawat di rumah sakit rasanya ga enak wkwk 

2. Jangan terlalu keras yaa sama diri sendiri. Kasiaann, diri kita udah berusaha, ayoo diapresiasi. Diri kita udah mau berjuang untuk melewati masa-masa sulit. Ga mudah looo.

2. Libatkan Allah dalam setiap hal yaaa. Percaya Allah pasti sayang sama kita. Allah punya sifat Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Kalau perjalanan di rasa sulit, itu semua pasti ada hikmah dan kebaikan di dalamnya. Allah selalu memberikan yang terbaik untuk hambanya. InsyaAllah, Allah bakal menggantinya dengan kebaikan-kebaikan yang sudah Allah siapkan untuk kita. 

Semoga refleksi diri ini bisa bermanfaat yaa!😉




Komentar

Postingan populer dari blog ini

PESAWAT SEDERHANA

Be The Greatest Version Of Us

FIELD REPORT PKMF MIPA 1 2019